Membeli Air Compressor – Jika udara terkompresi adalah bagian penting dari operasi bisnis sehari-hari, dan saat down time akan membuat kehilangan produksi, maka penting untuk anda mengetahui kapan saatnya mengganti atau memperbaiki kompresor yang rusak. Tetapi untuk sementara memilih untuk memperbaiki kompresor anda mungkin tampaknya menjadi opsi yang lebih efisien daripada membeli kompresor yang baru, meskipun itu bukan pilihan yang paling hemat biaya dalam jangka panjang.
Sebelum membuat keputusan ada beberapa faktor yang harus diperhatikan. Salah satunya adalah biaya. Biaya adalah pertimbangan utama baik secara langsung maupun dari waktu ke waktu. Meskipun pada saat pertama biaya kompresor baru relatif mahal namun perlu dicatat bahwa ketika memperhitungkan biaya kepemilikan selama jangka waktu sepuluh tahun, harga pembelian actual kompresor hanya sekitar 10% dari biya keseluruhan. Malahan biaya untuk tagihan listrik yang merupakan pengeluaran terbesar (sekitar 75%).
Faktor-faktor lain yang akan mempengaruhi keputusan antara memperbaiki atau membeli kompresor yang baru adalah usia kompresor, efisiensi energi pada model terbaru, dan riwayat perbaikan serta kendala keseluruhan.
Baca Juga: Jenis-Jenis Kompresor
Memperbaiki vs Membeli
Sebelum memilih untuk membeli dan menyingkirkan kompresor yang sudah ada, adalah langkah bijak yang diambil untuk memeriksa sistem secara menyeluruh terlebih dahulu. Kalau-klaau kerusakan disebabkan oleh sesuatu yang dapat dengan mudah diperbaiki maka tidak usah membeli yang baru. Kompresor bisa rusak karena beberapa alasan dan tidak semuanya menunjukkan kerusakan yang tidak bisa diperbaiki.
Ada juga faktor-faktor yang harus dipertimbangkan di mana memperbaiki kompresor adalah keputusan yang lebih bijak.
- Kompresor yang dimiliki masih terhitung baru dan belum memiliki waktu operasional yang panjang
- Memiliki teknologi yang tidak jauh tertinggal dari teknologi terbaru di pasaran
- Merupakan model kompresor dengan ketersediaan suku cadang yang masih diproduksi dan ada di pasaran
- Masih dapat diandalkan
Faktor-faktor yang harus dipertimbangkan di mana membeli kompresor adalah opsi yang paling tepat.
- Jika kompresor sudah pernah jebol atau mati total. Karena jika diperbaiki kemungkinan akan terjadi kembali.
- Kompresor dengan model terbaru dapat membantu menghemat biaya pada pemakaian listrik dan biaya jangka panjang.
- Suku cadang dan air compressor yang saat ini digunakan sudah tidak diproduksi atau sudah langka di pasaran.
- Kapasitas Kompresor saat ini sudah terlalu ekcil untuk kebutuhan perusahaan yang akan datang.
Nah, di atas adalah hal-hal yang perlu dipertimbangkan saat bimbang dan bingung kapan waktu yang tepat untuk membeli air compressor atau memperbaiki air compressor. Untuk informasi lebih lanjut tentang produk kompresor bisa hubungi nomor di bawah ini.